Search

Tunggal Putra Indonesia Juara di Jepang Masters 2019

Tunggal Putra Indonesia Juara di Jepang Masters 2019

Jakarta, CNN Indonesia -- Firman Abdul Kholik menjadi juara di Jepang Masters 2019 dan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berjaya di kejuaraan badminton level BWF World Tour Super 100 yang berlangsung di Arena Akita, Jepang, Minggu (18/8).

Firman yang berstatus magang di pelatnas PBSI Cipayung merupakan unggulan kelima dalam turnamen tersebut. Pebulutangkis peringkat 54 dunia itu berhadapan dengan Yu Igarashi yang menempati peringkat 82 dunia.

Pada gim pertama Firman sempat tertinggal 3-7. Setelah mengunci perolehan poin lawan di angka delapan, Firman kemudian terus memimpin. Skor sempat imbang 13-13, namun Firman kembali memimpin dan menutup gim pertama dengan kemenangan 21-18.

Pertandingan yang juga ketat terjadi pada gim kedua. Setelah kedudukan 6-6, Firman sempat unggul 11-7 pada interval gim kedua. Selepas interval, Firman hanya mampu menambah satu poin sebelum Igarashi menambah tujuh poin beruntun.

Tunggal Putra Indonesia Juara di Jepang Masters 2019Firman Abdul Kholik berasal dari klub PB Mutiara Cardinal Bandung. (Dok. Humas PBSI)
Pebulutangkis 22 tahun itu kemudian mampu bangkit dan memimpin. Igarashi sempat menyamakan kedudukan pada angka 20-20. Dua poin dari Firman setelah setting memastikan Indonesia meraih satu gelar dari Jepang.

[Gambas:Video CNN]
"Saya dari awal coba untuk kontrol permainan lawan dan menyerang begitu dapat peluang. Pemain Jepang kan memang mainnya reli begitu, jadi sebisa mungkin saya sabar dulu dan tidak buru-buru mau menyerang, benar-benar menyerang kalau ada kesempatan," ujar Firman dikutip dari situs resmi PBSI.

Tunggal Putra Indonesia Juara di Jepang Masters 2019
Kepercayaan diri Firman juga tidak lepas dari momentum 17 Agustus yang membuatnya bersemangat meraih gelar kedua pada tahun ini setelah Vietnam International Challenge. "Apalagi di suasana kemerdekaan ini, pasti ada rasa ingin membanggakan Indonesia. Saya merasa lebih yakin lagi mainnya, hadiah untuk Indonesia,"

Sementara wakil Indonesia lain yang tampil di final Jepang Masters, Putri Syaikah/Nita Violina Marwah, kalah dari unggulan kedua asal Jepang, Ayako Sakuramoto/Yukiko Takahata, 17-21, 21-14, dan 21-15. (nva/bac)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Tunggal Putra Indonesia Juara di Jepang Masters 2019"

Post a Comment

Powered by Blogger.