Search

Puan Maharani Mundur dari Kursi Menko PMK Sejak Kemarin

Puan Maharani Mundur dari Kursi Menko PMK Sejak Kemarin

Jakarta, CNN Indonesia -- Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Puan Maharani mengaku sudah mengundurkan diri dari Menteri Koordinator bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan sejak kemarin, (30/9).

Menurutnya, hal tersebut dilakukan agar dirinya bisa dilantik menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI hari ini.

 "Kemarin tanggal 30 (September), saya sudah izin pamit pada Presiden (Joko Widodo) untuk mengundurkan diri sebagai Menko PMK untuk bisa dilantik pada 1 Oktober ini sebagai anggota DPR," kata Puan kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta pada Selasa (1/10).


Sema seperti Puan, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manuasi Yasonna Laoly juga sudah mundur karena hari ini dilantik menjadi anggota DPR. Yasonna mengundurkan diri pada Jumat (27/9) pekan lalu.

Jokowi sudah menunjuk Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo sebagai Pelaksana tugas (Plt) Menkumham.

Namun untuk Puan, belum ada keterangan dari Istana siapa yang ditunjuk menjadi Plt.


Puan dan Yasonna adalah politikus PDI Perjuangan yang terpilih menjadi anggota DPR RI. Puan maju di Daerah Pemilihan V Jawa Tengah. Sementara Yasonna maju di Daerah Pemilihan Sumatera Utara I.

Pada Pemilu 2019 PDIP kembali jadi pemenang dengan mendapat 18 kursi di DPR RI.
[Gambas:Video CNN] (mts/sur)

Halaman Selanjutnya >>>>




Bagikan Berita Ini

0 Response to "Puan Maharani Mundur dari Kursi Menko PMK Sejak Kemarin"

Post a Comment

Powered by Blogger.